TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 18:27

Konteks
18:27 (18-28) Karena Engkaulah yang menyelamatkan bangsa yang tertindas, w  tetapi orang yang memandang dengan congkak x  Kaurendahkan.

Mazmur 101:5

Konteks
101:5 Orang yang sembunyi-sembunyi mengumpat temannya, c  dia akan kubinasakan. Orang yang sombong d  dan tinggi hati, aku tidak suka.

Amsal 6:17

Konteks
6:17 mata sombong, c  lidah dusta, d  tangan yang menumpahkan darah e  orang yang tidak bersalah,

Amsal 21:4

Konteks
21:4 Mata yang congkak g  dan hati yang sombong, yang menjadi pelita orang fasik, adalah dosa.

Amsal 30:13

Konteks
30:13 Ada keturunan yang berpandangan angkuh, e  yang terangkat kelopak matanya.

Yesaya 2:11

Konteks
2:11 Manusia yang sombong p  akan direndahkan, q  dan orang yang angkuh r  akan ditundukkan 1 ; s  dan hanya TUHAN sajalah yang maha tinggi t  pada hari u  itu.

Yesaya 3:9

Konteks
3:9 Air muka mereka menyatakan w  kejahatan mereka, dan seperti orang Sodom, x  mereka dengan terang-terangan menyebut-nyebut dosanya, tidak lagi disembunyikannya. Celakalah orang-orang itu! Sebab mereka mendatangkan malapetaka y  kepada dirinya sendiri.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:11]  1 Full Life : ORANG YANG ANGKUH AKAN DITUNDUKKAN.

Nas : Yes 2:11

Salah satu akibat serius dari kesombongan manusia ialah kepercayaan bahwa terlepas dari Allah, kita dapat memutuskan untuk diri sendiri, bagaimana kita harus hidup dan menentukan mana yang benar dan mana yang salah. Pada hari penghakiman, Allah akan sangat merendahkan sikap congkak ini.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.98 detik
dipersembahkan oleh YLSA